Minggu, 29 November 2009

Menara Eiffel

PARIS) - Bangsa yang baik adalah bangsa yang menghargai... Memoles Menara Eiffel




VINA RAMITHA

INILAH.COM




(PARIS) - Bangsa yang baik adalah bangsa yang menghargai sejarahnya. Seperti itulah bangsa Prancis dengan landmark andalannya: Eiffel. Menara 325 meter itu segera di-makeover. Anggarannya US$ 267 juta. "Selama bertahun-tahun, kami telah mencurahkan banyak energi," Jean Bernard Bros, Presiden SETE, perusahaan yang mengelola menara Eiffel.
Proses makeover akan berjalan 10 tahun dengan perkiraan dana yang dihabiskan US$ 267 juta. Tujuannya, tentu, membuat menara besi ini jadi lebih menarik dan makin atraktif bagi pengunjung.



Setiap tahun, tak kurang 7 juta orang mengunjungi Eiffel. Berarti, lebih dari 200 juta telah mengunjunginya sejak dibangun pada 1889.

Berdasarkan data 2006, tercatat 6.719.200 orang mengunjungi Eiffel. Catatan itu menjadikan Eiffel sebagai monumen bertarif yang paling banyak dikunjungi orang di dunia.
Berdiri setinggi 325 meter, Eiffel juga terdiri dari antena setinggi 24 meter atau setara gedung bertingkat 81. Nama Eiffel sendiri diambil dari insinyur perancangnya, Gustave Eiffel.

Ketika dibangun pada 1889, Eiffel menjadi bangunan tertinggi di dunia. Rekor ini kemudian dipecahkan pada 1930, ketika Chrysler Building dibangun dengan tinggi mencapai 319 meter. Antena Eiffel tidak dihitung. Saat ini, Eiffel adalah menara tertinggi kelima di dunia dan tetap jadi yang tertinggi di Paris.
Secara keseluruhan, struktur besi menara Eiffel berbobot 7.300 ton.Jika ditambah dengan komponen non-besi, total bobotnya 10.000 ton. Puncak menara bisa menjauhi matahari 18 cm karena pemuaian besi pada bagian yang menghadap matahari.

Ketika cuaca berangin, Eiffel juga bisa berayun 6-7 cm. Jika 7.300 ton struktur besi Eiffel dicairkan, akan memenuhi 125 meter persegi dengan kedalaman 6 cm. Artinya, kepadatan besi 7,8 ton per meter kubik.
Perawatan menara Eiffel terdiri atas pengadaan 50-60 ton cat setiap tujuh tahun untuk menjaganya dari karat. Untuk menjaga penampilannya terhadap pengunjung di bawahnya, tiga warna berbeda digunakan pada Eiffel. Warna gelap di bawah, warna terang di atas, dan warnanya terlah diubah ke coklat-kelabu.
Di tingkat pertama terdapat konsol interaktif yang memberitahukan warna pada pengecatan selanjutnya. Arsitek menara Eiffel adalah Emile Nouguier, Maurice Koechlin, dan Stephen Sauvestre.
Eiffel yang dibangun selama dua tahun tadinya direncanakan sebagai pintu masuk Exposition Universelle, pameran dunia untuk memperingati seabad Revolusi Prancis.
Semula, Eiffel berencana membangunnya di Barcelona untuk event itu pada 1888. Sayangnya, pihak berwajib menganggap bangunan itu tidak cocok dengan struktrur kota. Ia pun mengajukannya ke Kota Paris. Menara Eiffel diresmikan pada 31 Maret 1889. Dibuka untuk umum pada 6 Mei.


Eiffel mempekerjakan 300 orang untuk menyatukan 18.038 potongan besi dengan 2,5 juta paku dalam struktur yang didesain Maurice Koechlin. Risiko kecelakaan kerja sangta tinggi karena struktur bangunan yang terbuka, toh hanya seorang pekerja yang tewas.
Cemooh publik memenuhi pembangunannya, terutama dari komunitas seni Prancis. Bahkan, seorang novelis bernama Guy de Maupassant yang mengaku membenci menara Eiffel, malah makan siang di tempat itu setiap hari. "Satu-satunya tempat di Paris di mana Anda tidak bisa melihat menara ini," ujarnya ketika itu.
Menara Eiffel hanya diizinkan untuk berdiri 20 tahun. Jadi, seharusnya, menara ini dirubuhkan pada 1909. Kota Paris sebagai pemegang izin berencana meruntuhkannya, bagian dari peraturan kontes asli untuk merancang menara yang mudah diruntuhkan. Tapi, setelah menara ini terbukti mendatangkan keuntungan, Eiffel pun dibiarkan terus berdiri.

Militer Prancis menggunakannya untuk mengatur taksi Paris di garis depan selama Pertempuran Marne Pertama. Mereka juga menjadikan Eiffel sebagai monumen kemenangan pertempuran itu.

Kini, menara Eiffel masih berdiri tegak di Champ de Mars, di tepi Sungai Seine, Paris. Menara Eiffel telah jadi ikon global Prancis dan salah satu struktur terkenal di dunia.
Credit foto: neatorama.cachefly.net

Tidak ada komentar:

Posting Komentar